Polisi Ringkus Pengedar di Kawasan Zona Merah Narkoba di Pekanbaru
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Satuan Reserse Narkoba Polresta Pekanbaru berhasil meringkus tiga remaja yang diketahui sebagai pengedar narkotika jenis sabu. Para pelaku berinisial HBS, RA dan DH ditangkap di kawasan zona merah peredaran narkotika Jalan Pangeran Hidayat, Gang Teladan, Minggu (5/5/2024).
Dari salah seorang pelaku, Polisi menemukan barang bukti sabu 0,13 gram yang disimpan di kotak rokok.
"Kami mengamankan dua orang laki-laki yang sedang menjajakan narkotika. Lalu kami lakukan penangkapan dan penggeledahan ditemukan barang bukti dari salah satu pelaku," ungkap Kasat Narkoba Polresta Pekanbaru, Kompol Manapar Situmeang, Selasa (7/5/2024).
Polisi kemudian melakukan pengembangan dan menggeledah ke salah satu kamar hotel di Kecamatan Sukajadi, namun tidak ditemukan barang bukti lain. Polisi hanya menemukan bong dan plastik yang dicurigai bekas sabu.
Salah satu pelaku diketahui sebagai residivis dengan kasus yang sama.
Para tersangka terancam pasal 114 dan 112 ayat 1 Undang Undang nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika. Polisi masih terus mendalami kasus ini. (R-05)