Tim Damkar Evakuasi Ular Sanca Panjang 5 Meter di Permukiman Warga Pekanbaru
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Seekor ular jenis sanca diamankan tim rescue dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Pekanbaru, Senin (29/4/2024). Ular ditemukan bersembunyi di dalam lemari pos ronda, Jalan Gunung Kelud, Kecamatan Limapuluh.
Ular yang sebelumnya sempat ditangkap secara mandiri oleh warga, namun hewan bersisik tersebut terlepas.
Menghindari risiko dan bahaya, warga menghubungi tim rescue damkar untuk melakukan evakuasi.
"Berdasarkan laporan dari warga Kecamatan Limapuluh, kita menuju lokasi. Begitu sampai di lokasi, kita pastikan posisi ularnya dan langsung kita lakukan evakuasi," ungkap Wadanton Rescue Disan Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Pekanbaru, Rahmad.
Reptil sepanjang 5 meter tersebut diperkirakan berasal dari semak belukar, yang terdapat di belakang pos ronda.
Usai dievakuasi, ular dibawa ke kandang transit milik Dinas Damkar, sebelum di dilepasliarkan ke habitat yang jauh dari pemukiman. (R-05/Novita Asri Irawan)