Bupati Suhardiman Perintahkan Dinas Perkim Kuansing Rehabilitasi Rumah Warga yang Hangus Terbakar, Sumarsih Pun Terharu
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Bupati Kuantan Singingi (Kuansing) Suhardiman Amby menginstruksikan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) segera merehabilitasi rumah warga yang dilanda kebakaran pekan lalu di Kelurahan Sungai Jering. Instruksi tersebut disampaikan saat Suhardiman Amby meninjau rumah Sumarsih, korban insiden kebakaran, Kamis (25/4/2024).
Suhardiman langsung menghubungi Kepala Dinas Perkim Kuansing melalui Kabid Kawasan Pemukiman, Gemuruh untuk segera merehab rumah Sumarsih.
Menurut Suhardiman Amby, langkah tersebut adalah salah satu komitmen Pemerintah Kuansing membantu dan meringankan beban warga yang terkena musibah.
"Kita akan berkomitmen untuk selalu hadir di tengah-tengah warga yang membutuhkan. Pemerintah ada karena adanya masyarakat" kata Suhardiman Amby.
Perhatian Pemkab Kuansing tersebut membuat Sumarsih terharu. Ia senang karena Bupati Suhardiman datang langsung melihat kondisi rumahnya yang tinggal puing-puing.
"Kami sangat berterimakasih kepada Bupati Kuansing Suhardiman Amby sudah membantu meringankan beban yang sedang kita alami," kata Sumarsih.
Ia menilai, perhatian Bupati Suhardiman Amby kepada dirinya tidak akan pernah ia lupakan.
"Dia adalah contoh pemimpin yang peduli dan mau mendengar keluhan masyarakat," puji Sumarsih. (R-04)