Parah! 138 Caleg DPR RI Terpilih Hasil Pemilu 2024 Terkait Dinasti Politik, Paling Banyak dari PDI Perjuangan, Ini Daftarnya Tiap Partai
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Pemilihan Umum (Pemilu) legislatif 2024 kental akan keterlibatan aktor dari kalangan dinasti politik (hubungan kekerabatan) di kalangan elit politik dan pejabat. Bahkan, diperkirakan sebanyak 138 caleg DPR RI terpilih hasil Pemilu tahun ini berasal dari lingkaran dinasti politik.
Hal tersebut diungkap dari laporan yang diterbitkan oleh Centre for Strategic and International Studies (CSIS) berjudul "Membangun Parlemen yang Setara untuk Anak Muda dan Perempuan" dikutip SabangMerauke News, Kamis (25/4/2024). Laporan analisis ini ditulis oleh peneliti CSIS Arya Fernandes.
Dalam laporan setebal 24 halaman itu disebutkan, dari total 580 anggota DPR RI terpilih, sebanyak 127 orang (21,9) persen merupakan perempuan. Namun, 58 orang di antaranya terasosiasi dengan dinasti politik.
Namun, dari data lengkap yang diungkap CSIS, total caleg DPR RI terpilih yang terasosiasi dengan dinasti politik mencapai 138 orang. Adapun cakupan dinasti politik meliputi anak, istri, adik, suami, kakak, keponakan dan hubungan kekerabatan lain yang terasosiasi dengan elit politik dan pejabat.
Berdasarkan hubungan kekerabatannya, caleg dinasti politik didominasi merupakan anak dari elit atau pejabat yang pernah berkuasa dan sedang berkuasa yakni sebesar 38,4 persen atau berjumlah 53 orang.
Kemudian disusul oleh istri elit atau pejabat berjumlah sebanyak 30 orang atau sekitar 21,7 persen. Sementara caleg terpilih dinasti politik yang merupakan adik elit/ pejabat mencapai 14,5 persen atau jumlahnya sebanyak 20 orang.
Sementara itu, jumlah caleg terpilih yang terasosiasi dinasti politik paling banyak berasal dari PDI Perjuangan. Dari perkiraan jumlah kursi PDI Perjuangan pada Pemilu 2024 sebanyak 110 kursi, terdapat 30 orang yang berasal dari dinasti politik atau sekitar 27,3 persen.
Kemudian disusul oleh Partai NasDem yang memiliki caleg DPR terpilih dari lingkungan dinasti politik sebanyak 23 orang. Jumlah ini mencapai 33,3 persen dari perkiraan total kursi yang diraih Partai NasDem sebanyak 69 kursi.
Berikut penyebaran caleg terpilih hasil Pemilu 2024 yang terasosiasi dengan dinasti politik:
1. Partai NasDem
Perkiraan Jumlah Kursi: 69 kursi
Terasosiasi Dinasti Politik: 23 orang
Persentase Dinasti Politik: 33,3 persen
Hubungan Kekerabatan
Anak: 8 orang
Istri: 8 orang
Adik: 2 orang
Suami: 3 orang
Kakak: -
Keponakan: 2
Lainnya: -
2. PDI Perjuangan
Perkiraan Jumlah Kursi: 110 kursi
Terasosiasi Dinasti Politik: 30 orang
Persentase Dinasti Politik: 27,3 persen
Hubungan Kekerabatan
Anak: 13 orang
Istri: 8 orang
Adik: 3 orang
Suami: -
Kakak: 2 orang
Keponakan: 1 orang
Lainnya: 3 orang
3. Partai Golkar
Perkiraan Jumlah Kursi: 102 kursi
Terasosiasi Dinasti Politik: 27 orang
Persentase Dinasti Politik: 26,5 persen
Hubungan Kekerabatan
Anak: 13 orang
Istri: 4 orang
Adik: 4 orang
Suami: 2 orang
Kakak: 1 orang
Keponakan: 1 orang
Lainnya: 2 orang
4. Partai Gerindra
Perkiraan Jumlah Kursi: 86 kursi
Terasosiasi Dinasti Politik: 22 orang
Persentase Dinasti Politik: 25,6 persen
Hubungan Kekerabatan
Anak: 7 orang
Istri: 5 orang
Adik: 3 orang
Suami: 2 orang
Kakak: -
Keponakan: 2 orang
Lainnya: 3 orang
5. Partai Demokrat
Perkiraan Jumlah Kursi: 44 kursi
Terasosiasi Dinasti Politik: 9 orang
Persentase Dinasti Politik: 20,5 persen
Hubungan Kekerabatan
Anak: 5 orang
Istri: 1 orang
Adik: -
Suami: -
Kakak: -
Keponakan: 2 orang
Lainnya: 3 orang
6. Partai Amanat Nasional (PAN)
Perkiraan Jumlah Kursi: 48 kursi
Terasosiasi Dinasti Politik: 9 orang
Persentase Dinasti Politik: 18,8 persen
Hubungan Kekerabatan
Anak: 3 orang
Istri: 1 orang
Adik: 4 orang
Suami: -
Kakak: -
Keponakan: -
Lainnya: 1 orang
7. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
Perkiraan Jumlah Kursi: 68 kursi
Terasosiasi Dinasti Politik: 12 orang
Persentase Dinasti Politik: 17,6 persen
Hubungan Kekerabatan
Anak: 2 orang
Istri: 1 orang
Adik: 3 orang
Suami: 2 orang
Kakak: 4 orang
Keponakan: -
Lainnya: -
8. Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
Perkiraan Jumlah Kursi: 53 kursi
Terasosiasi Dinasti Politik: 6 orang
Persentase Dinasti Politik: 11,3 persen
Hubungan Kekerabatan
Anak: 2 orang
Istri: 2 orang
Adik: 1 orang
Suami: 1 orang
Kakak: -
Keponakan: -
Lainnya: -. (R-03/Raya Desmawanto)