Segera Daftar! DPC PKB Buka Penjaringan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Meranti 2024
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Dewan Pengurus Cabang (DPC) PKB telah bersiap-siap menyambut Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) dengan melakukan penjaringan dan membuka peluang pendaftaran bagi calon Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Meranti.
Langkah ini menandai awal dari proses seleksi calon pemimpin daerah yang akan mewakili partai PKB dalam kontestasi Pilkada mendatang.
Dengan membuka peluang pendaftaran, DPC partai PKB memberikan kesempatan bagi calon-calon yang memiliki komitmen dan kapabilitas untuk mendaftar sebagai kandidat bupati dan wakil bupati. Proses ini merupakan bagian dari upaya partai untuk memilih calon yang terbaik dan memiliki visi serta program yang sesuai dengan misi partai.
Desk Pilkada DPC PKB Kepulauan Meranti, Muhrizal SE mengatakan, pihaknya memanggil putra terbaik untuk mendaftar sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Meranti.
Melalui proses seleksi ini, partai PKB diharapkan dapat menghasilkan calon yang berkualitas dan mampu memimpin Kepulauan Meranti kedepannya dengan baik, sesuai dengan aspirasi dan kebutuhan masyarakat.
Hal ini juga akan memperkuat demokrasi internal partai serta memperkuat persaingan sehat dalam pilkada demi kemajuan daerah.
Meskipun dapat mengusung calon bupati atau calon wakil bupati hanya melalui PKB, akan tetapi menurut Muhrizal, partainya tetap membuka ruang untuk membangun koalisi dengan partai-partai lain.
"Kami membuka ruang bagi siapa saja yang mau mengikuti kontestasi Pilkada 2024 melalui PKB. Namun kami juga sangat terbuka dengan kekuatan politik lain untuk bersama-sama berkoalisi membangun daerah Kepulauan Meranti menjadi lebih baik," ujarnya, Rabu (24/4/2024).
Dikatakannya lagi, meskipun memiliki kader yang mumpuni, partai PKB tetap membuka ruang bagi calon bupati dari luar untuk mendaftarkan diri. Karena keputusan akhir mengenai calon bupati dan wakil bupati akan ditentukan oleh DPP partai tersebut.
"Sesuai dengan arahan Desk Pilkada DPP PKB, kita membuka ruang yang sama untuk semua calon Bupati dan wakil Bupati. Walaupun kita punya kader yang bagus dan diperhitungkan di kancah politik seperti ketua DPC PKB Hafizan Abbas dan Plt Bupati Asmar tetapi kita tidak menutup ruang karena kita hanya melakukan penjaringan saja selanjutnya berkas diantarkan ke DPP dan mereka yang menilai dan memutuskan," ujarnya.
Dengan demikian, partai PKB menegaskan komitmennya untuk memilih calon terbaik yang dapat mewakili aspirasi dan kebutuhan masyarakat, serta memiliki visi dan program yang sesuai dengan nilai-nilai partai.
Pendaftaran calon bupati dan wakil bupati oleh DPC PKB dengan waktu yang terbatas selama seminggu menunjukkan bahwa partai tersebut memiliki agenda yang tertata dengan baik dan berkomitmen untuk menyelesaikan proses seleksi dengan cepat dan efisien.
"Untuk pendaftaran calon bupati dan wakil bupati ini telah dibuka dan kita hanya ada waktu seminggu yakni dari tanggal 24 April hingga 30 April. Dimana formulir bisa diambil di Sekretariat DPC PKB Kepulauan di jalan Dorak. Dengan waktu yang singkat ini, kita dapat mengidentifikasi dan menyeleksi calon yang memiliki kemampuan untuk memimpin dengan baik dan mewakili aspirasi masyarakat," tuturnya.
Lebih lanjut Muhrizal mengatakan jika saat ini PKB di Kepulauan Meranti semakin strategis dan diperhitungkan saat Pileg Februari 2024 lalu. Dia menyebutkan suara PKB di Kepulauan Meranti mengalami kenaikan yang signifikan, bahkan menjadi partai pemenang sehingga memposisikan pada unsur pimpinan DPRD.
Selain itu, memiliki track record yang sukses dalam mengantarkan bupati sebagai pemenang pada pilkada sebelumnya memberikan keunggulan bagi PKB dalam menghadapi pilkada selanjutnya.
"Tren kenaikan suara partai yang semakin naik menjadi faktor yang sangat diperhitungkan dalam Pilkada tahun ini. Selain itu tidak sulit bagi PKB yang sudah terbukti mengantarkan kemenangan bupati pada pilkada 2020 lalu. Mudah-mudahan kita mendapatkan Koalisi pendukung secepatnya sebelum pendaftaran dibuka," pungkasnya. (R-01/Ali Imran)