Siap-siap! Bulan Mei 2024 Banyak Tanggal Merah dan Cuti Bersama
SABANGMERAUKE NEWS, Jakarta - Ada banyak libur di bulan Mei 2024. Anak sekolah juga tak perlu khawatir, ada dua long weekend yang bisa dimanfaatkan untuk liburan pada Mei mendatang.
Pemerintah telah menetapkan hari libur nasional dan cuti bersama 2024 melalui SKB 3 Menteri yakni Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Pada 2024 pemerintah memutuskan 27 hari libur nasional dan cuti bersama.
Tanggal Merah Mei 2024
Berikut ini daftar tanggal merah pada Mei, termasuk libur akhir pekan:
Rabu, 1 Mei 2024: Hari Buruh Internasional
Minggu, 5 Mei 2024: libur akhir pekan
Kamis, 9 Mei 2024: Kenaikan Yesus Kristus
Minggu, 12 Mei 2024: libur akhir pekan
Minggu, 19 Mei 2024: libur akhir pekan
Kamis, 23 Mei 2024: Hari Raya Waisak 2568 BE
Minggu, 26 Mei 2024: libur akhir pekan
Cuti Bersama Mei 2024
Pada Mei 2024 terdapat dua cuti bersama, seperti ini daftarnya:
Jumat, 10 Mei 2024: cuti bersama Kenaikan Yesus Kristus
Jumat, 24 Mei 2024: cuti bersama Hari Raya Waisak 2568 BE
Long Weekend Mei 2024
Kamis, 9 Mei 2024: hari libur nasional Kenaikan Yesus Kristus
Jumat, 10 Mei 2024: cuti bersama Kenaikan Yesus Kristus
Sabtu, 11 Mei 2024: libur akhir pekan
Minggu, 12 Mei 2024: libur akhir pekan
Kamis, 23 Mei 2024: hari libur nasional Hari Raya Waisak 2568 BE
Jumat, 24 Mei 2024: cuti bersama Hari Raya Waisak 2568 BE
Sabtu, 25 Mei 2024: libur akhir pekan
Minggu, 26 Mei 2024: libur akhir pekan
Hari Besar Nasional Mei 2024
Berikut ini daftar hari besar nasional pada Mei 2024:
Rabu, 1 Mei 2024: Hari Peringatan Pembebasan Irian Barat
Kamis, 2 Mei 2024: Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)
Minggu, 5 Mei 2024: Hari Lembaga Sosial Desa (LSD)
Selasa, 7 Mei 2024: Hari Perjanjian Roem Royen
Sabtu, 11 Mei 2024: Hari POM TNI (Polisi Militer Tentara Nasional Indonesia)
Jumat, 17 Mei 2024: Hari Buku Nasional, Hari Ulang Tahun Perpustakaan Nasional (HUT Perpusnas)
Minggu, 19 Mei 2024: Hari Korps Cacat Veteran Indonesia
Senin, 20 Mei 2024: Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas)
Selasa, 21 Mei 2024: Hari Peringatan Reformasi Nasional
Senin, 27 Mei 2024: Hari Jamu Nasional
Rabu, 29 Mei 2024: Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN/Hari Lansia Nasional). (*)