Ramadan Peduli, Forum LSM Riau Bersatu Bagikan Santunan dan Buka Puasa Bersama Masyarakat Ekonomi Bawah
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Forum LSM Riau Bersatu terus menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat lapisan bawah. Di tengah bulan Ramadan, gerakan berbagi dan peduli dilakukan oleh Forum LSM Riau Bersatu dalam bentuk pembagian paket bantuan dan santunan untuk anak yatim serta berbuka puasa bersama.
Acara ini berlangsung di Ayola First Hotel, Jalan HR Subrantas, Pekanbaru pada Sabtu (6/4/2024). Puluhan warga dan anak yatim terlihat bahagia memenuhi undangan dari Forum LSM Riau Bersatu.
Ketua Umum Forum LSM Riau Bersatu, Ir Robert Hendrico MH menyatakan, kegiatan buka puasa dan pembagian santunan untuk kelompok ekonomi bawah merupakan program rutin tahunan organisasi yang dipimpinnya. Hal ini sebagai bentuk kepedulian para aktivis yang tergabung dalam Forum LSM Riau Bersatu kepada masyarakat di Riau.
"Setiap Ramadan kita memang selalu menggelar buka puasa bersama dan membagikan paket bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan. Ini adalah program sosial, di samping tentunya Forum LSM Riau Bersatu terus eksis dengan program pendampingan, advokasi serta investigasi," kata Robert Hendrico.
Robert menegaskan, Forum LSM Riau Bersatu senantiasa hadir dari dan untuk masyarakat. Lewat kegiatan advokasi yang dilakukan, organisasi ini memberikan kritik solutif agar penyelenggaraan pemerintahan dan korporasi berlangsung dengan baik dan tidak melanggar aturan hukum.
"Kritik yang diberikan Forum LSM Riau Bersatu selalu disertai solusi yang nyata. Sehingga problem-problem pemerintahan bisa dituntaskan secepatnya. Pada akhirnya masyarakat akan dapat terbantu, daerah pun bisa maju," tegas Robert.
Dalam kesempatan buka puasa tersebut, Robert juga menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pihak apabila dalam setiap aksinya Forum LSM Riau Bersatu melakukan kesalahan dan kekhilafan.
"Saya atas nama Ketua Umum Forum LSM Riau Bersatu menyampaikan Selamat Idul Fitri 1445 Hijriah. Mohon maaf lahir dan batin," pungkas Robert. (*)