Terimakasih Pak Jokowi! Hadiah Lebaran Tahun Ini Warga Bisa Lalui Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang
SabangMerauke News, Pekanbaru - Sekretaris Daerah Provinsi Riau Riau SF Hariyanto mengatakan Tol Pekanbaru-Bangkinang dijadwalkan beroperasi sebelum Idul Fitri 2022 guna semakin mendukung kelancaran lalu lintas dari Pekanbaru-Bangkinang atau sebaliknya.
"Percepatan pengerjaan fisik proyek Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinangsaat ini difokuskan dari arah Pekanbaru sekitar pintu masuk Tol Sungai Pinang, yang lahannya baru saja selesai dilakukan ganti rugi," katanya kepada wartawan di Pekanbaru, Riau, Jumat.
Dia mengatakan proses ganti rugi lahan masyarakat baru selesai dilakukan setelah sebelumnya sempat terjadi penolakan warga, karena harga ganti rugi yang dinilai tidak sesuai.
Plt Asisten II Setdaprov Riau Aryadi menambahkan lokasi pengerjaan jalan tol di Sungai Pinang tersebut sepanjang 700 meter dan di lokasi ini juga dibangun pintu keluar tol.
"Nantinya, exit tol ini juga akan digunakan sementara untuk masuk Tol Pekanbaru-Bangkinang, karena lahan yang akan dibuat untuk pintu tol saat ini lahannya belum dibebaskan akibat masuk kawasan hutan," katanya.
Ia menambahkan sesuai informasi awal pada Maret 2022 ini, Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang akan diresmikan Presiden Jokowi.
"Tapi, sampai saat ini kami belum dapat informasi lebih lanjut. Biasanya nanti kalau sudah dekat hari pelaksanaan, kami diberi informasi," katanya. (*)