Warga Pelalawan Diserang Gajah Liar, Punggung Berlubang Akibat Tusukan Gading
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Seorang warga di Pangkalan Lesung, Pelalawan, bernama Jumiran (39) mengalami luka akibat diserang gajah liar yang sedang mengamuk pada Minggu (24/3/2024). Korban pun kemudian dirujuk ke rumah sakit untuk mendapatkan perobatan.
Anggota DPRD Pelalawan, Abdul Nasib melihat langsung kondisi dan membesuk korban yang dirawat inap di rumah sakit Efarina, Pangkalan Kerinci, Minggu (24/3/2024) malam.
Menurut penuturan Abdul Nasib, korban saat ini dalam kondisi sehat. Namun terdapat dua luka serius pada bagian punggung korban. Punggung korban berlubang.
Dua lubang menganga ini akibat tusukan gading gajah yang menusuk-nusuk tubuh korban saat diserang. Di mana saat gajah menyerang korban sempat berlari namun ia terjatuh lantaran kakinya, terlilit akar.
Korban yang terjatuh dan tidak bisa berlari. Tiba-tiba gajah ini sudah ada didekatnya. Alhasil, gajah tersebut langsung menyerang.
Beruntungnya, saat menyerang gajah tidak sempat menginjak korban. Gajah tersebut hanya mengulik-ngulik hingga gadingnya menancap pada bagian punggung.
Peristiwa penyerangan gajah itu, kata Abdul Nasib, bermula ketika kawanan gajah akhir-akhir ini mulai memasuki perkampungan. Alhasil siang tadi korban bersama tiga rekan lain melakukan patroli memonitoring keberadaan gajah.
Korban, kata Abdul Nasib, bergerak dari rumah, menyeberang jalan lintas timur, lalu menuju kebun sawit di belakang rumah lumpur tepatnya, di seberang tugu Ekuator Pangkalan Kerinci.
Singkat cerita, begitu masuk dalam perkebunan tiba-tiba muncul gajah dari dalam semak. Gajah yang diperkirakan berjumlah lebih dari satu ekor tersebut langsung menyerang. Korban bersama rekan lain lari berpencar. Hanya saja saat lari, korban terlilit akar dan jatuh, hingga gajah ini menyerang.
“Saat ini korban sedang dilakukan perawatan dan Insha Allah besok pagi baru dilakukan tindakan operasi pada bagi luka,” tandasnya. (*)