Unggul di Kantong-kantong Buruh dan Komunitas, Patar Sitanggang Optimis Masuk 4 Besar Caleg DPD RI Dapil Riau
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Calon anggota DPD RI daerah pemilihan Provinsi Riau, Patar Sitanggang SH, MH mengklaim unggul dalam perolehan suara sementara hasil pemilu, Kamis (15/2/2024). Caleg DPD nomor urut 22 ini menegaskan meraih suara signifikan pada kantong-kantong buruh dan komunitas.
"Dari data dan laporan sementara yang masuk dan dikirimkan oleh relawan di posko, kita unggul dalam perolehan suara sementara. Terutama pada kantong-kantong suara buruh dan komunitas," kata Patar Sitanggang, Kamis pagi.
Ia menjelaskan, dari data perolehan suara yang dikirimkan oleh para relawan, menunjukkan raihan suara secara signifikan selalu berada di urutan empat besar dari 29 caleg DPD RI dapil Riau.
"Memang sejak awal sasaran kampanye kita di kalangan buruh dan komunitas. Karena memang itu sesuai dengan salah satu visi perjuangan yang kita prioritaskan ke depan," tegas Patar.
Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Pergerakan Advokat Seluruh Indonesia (PERSADI) ini menyebut, sementara ini rekapitulasi suara yang masuk sudah mencapai lebih dari 22 ribu suara. Ia yakin, perolehan suara itu akan terus bertambah sambil menunggu data masuk ke posko pemenangan. Soalnya, laporan yang masuk belum sampai 30 persen dari total TPS.
Patar menghimbau agar seluruh pendukung dan relawannya yang masih berada di lapangan untuk tetap bekerja dan tidak lalai. Terutama dalam mengawal pergerakan suara pada proses rekapitulasi di tingkatan kecamatan nantinya.
"Saya mengajak para relawan untuk tetap semangat dan bergiat dalam memastikan suara yang diperoleh aman. Kita juga berharap agar KPU segera merampungkan tabulasi data perolehan suara dalam real count yang dilakukan," tegas Patar. (*)