Festival Perang Air Imlek 2024 Ditiadakan, Jumlah Penumpang Kapal di Kepulauan Meranti Turun Drastis
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Selama perayaan Imlek 2024, jumlah penumpang kapal yang masuk ke Kota Selatpanjang, Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau tercatat sebanyak 13.313 orang.
Jumlah penumpang kapal yang turun dan naik di Pelabuhan Tanjung Harapan Selatpanjang di tahun 2024 ini mengalami penurunan jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, hal tersebut dikarenakan dengan tidak digelarnya secara resmi event perang air yang bertepatan dengan Pemilu 2024.
Petugas Lalu Lintas Angkutan Laut dan Kepelabuhan Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Selatpanjang Ade Kurniawan mengungkapkan, bahwa jumlah tersebut secara akumulatif sejak H-7 sampai H-1 dengan 185 kunjungan kapal di Pelabuhan Tanjung Harapan.
"Untuk jumlah penumpang naik ada 4.550 orang, sedangkan penumpang turun tercatat ada 8.763 orang," ungkap Ade Kurniawan, Minggu (11/2/2024).
Ade juga mengungkapkan, bahwa total jumlah penumpang pada 2023 mengalami penurunan jika dibandingkan pada periode yang sama 2023 lalu dengan total jumlah penumpang sebanyak 14.590 orang.
"Tahun lalu (2023) untuk penumpang naik berjumlah 4.866 orang dan penumpang turun sebanyak 9.724 orang dengan 260 kunjungan kapal," ujarnya.
Ade juga mengaku selama kegiatan turun naik penumpang di Pelabuhan Tanjung Harapan Selatpanjang terpantau aman berkat kerjasama tim gabungan di lapangan.
"Alhamdulillah hingga hari ini penumpang yang turun naik masih terpantau aman begitu juga dengan kapal keberangkatannya," pungkasnya. (R-01)