Hari Ini Mahfud MD Kampanye Akbar di Riau, Berikut Agenda Lengkapnya
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - 15 hari menjelang pemilihan presiden, calon wakil presiden (cawapres) 03 Mahfud MD melakukan Kampanye Akbar di Riau tepatnya di Gelanggang Olahraga Remaja Jalan Sudirman, Pekanbaru, hari ini, Senin (28/1/2024).
Agenda Kampanye Akbar Mahfud ini diketahui melalui surat yang ditandatangani oleh Ketua DPD PDI Perjuangan Riau Zukri.
“Berdasarkan hasil rapat PDI Perjuangan Provinsi tanggal 27 Januari 2024 terkait persiapan rapat umum kedatangan Prof Mahfud MD ke Provinsi Riau pada tanggal 29 Januari 2024 mendatang dilaksanakan yang dilaksanakan di GOR Gelanggang Remaja Pekanbaru," muat surat yang ditandatangani Zukri.
Dalam surat bernomor 716 A/IN/DPD.17/1/2024 itu, DPD PDI Perjuangan menginstruksikan kepada seluruh caleg DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/kota untuk hadir membersamai Kampanye Akbar tersebut.
Selain menuntut kehadiran, DPD PDI perjuangan juga diharapkan membawa massa yang akan meramaikan acara itu dengan pembiayaan secara gotong royong.
Dalam rapat itu juga dibahas roundown kampanye Mahfud di Riau, sebagai berikut:
1. Pukul 06.00 WIB, Mahfud bersama rombongan menuju Pekanbaru bertolak dari Medan.
2. Pukul 08.00 WIB, acara penyambutan Mahfud bersama rombongan di Bandara Sultan Syarif Kasim II (SSK II) sekaligus pemasangan tanjak dan beras kunyit.
3. Pukul 08.30 WIB hingga 11.00 WIB, Mahfud akan konvoi bersama rombongan ke Hotel Premier Pekanbaru dan melakukan silaturahmi bersama tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat dan tokoh pemuda Riau.
4. Pukul 11.15 WIB hingga 12.30 WIB, Mahfud akan meresmikan Gerai UMKM Progresif dan ramah tamah di jalan Arifin Ahmad, Pekanbaru.
5. Setelah selesai makan siang, sekitar pukul 13.45 WIB, Mahfud beserta rombongan akan menuju GOR Gelanggang Remaja Pekanbaru untuk melakukan kampanye politik.
6. Pukul 14.00 WIB, acara akan dibuka terlebih dahulu dengan sambutan dari Ketua TPD Riau Ustad Suwandi yang akan disambung orasi politik dari partai pendukung Paslon 03 Ganjar-Mahfud.
Tak hanya dari daerah, TPN Ganjar-Mahfud juga akan turun gunung untuk menyampaikan orasi politiknya yang akan dilakukan Gatot Edy Pramono.
7. Setelah itu, pukul 15.00 WIB, Mahfud akan menyampaikan kampanye politik bersama para pendukungnya.
8. Acara akan ditutup dengan penampilan artis lokal hingga kemudian menuju bandara SSK II usai semua agenda terlaksana.
Tak lupa, Zukri juga mengimbau kepada seluruh massa kampanye agar hadir di GOR Gelanggang Remaja pada pukul 11.00 WIB. (KB-09/Malik)