Terbaru! 23 Purnawirawan Jenderal Dukung Ganjar-Mahfud, Ini Daftar Lengkapnya
SABANGMERAUKE NEWS, Jakarta - Sebanyak 23 purnawirawan jenderal TNI-Polri mendeklarasikan dukungan kepada pasangan capres-cawapres nomor urut tiga Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Deklarasi digelar di Stadion Bola Basket DBL Arena, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (13/1/2024).
Dalam sambutannya, Ganjar menyapa para jenderal. Salah satunya adalah Mantan Sekjen Kemhan 2022 yakni Laksamana Madya TNI Purn Agus Setiadji. Ia menyebut bahkan anak buah Prabowo mendukung dirinya.
"Beliau sekarang jadi tim pemenangan TPN Jawa Timur. Paham betul pertahanan karena pernah jadi Sekjen Kemenhan. Jadi beliau Sekjennya Pak Prabowo. Sekjennya Pak Prabowo saja pilihnya Pak Ganjar, apalagi bapak-ibu gitu kan," kata Ganjar disambut tepuk tangan meriah para pendukungnya.
Selain Agus, ada pula Mantan Kapolda Jawa Timur yang juga Deputi Kinetik Teritorial TPN Ganjar-Mahfud, Luki Hermawan. Luki merupakan penyelenggara acara deklarasi tersebut.
"Adalagi bintang 3, Pak Luki. Pak Luki ini masa enggak kenal di Jawa Timur. Jagoannya di sini, ini detailnya di Jawa Timur wah ngelotok ini,” kata Ganjar.
Selain para pensiunan TNI-Polri, turut hadir sekitar 10 ribu pensiunan ASN, termasuk guru maupun mantan karyawan Pemprov/Kabupaten/Kota.
Sementara para jenderal yang hadir berasal dari Polri dan tiga matra TNI, yaitu Angkatan Darat, Angkatan Udara, dan Angkatan Laut, yang pernah memegang jabatan strategis.
Berikut daftar nama 23 jenderal purnawirawan yang menyatakan mendukung Ganjar-Mahfud:
1. Jenderal Pol (Purn) Surojo Bimantoro
2. Marsekal TNI (Purn) Agus Supriatna
3. Komjen Pol (Purn) Gatot Eddy Pramono
4. Irjen Pol (Purn) Ansyaad Mbai
5. Komjen Pol (Purn) Gregorius Gories Mere
6. Komjen Pol (Purn) Anang Iskandar
7. Laksamana Madya TNI (Purn) Agus Setiadji
8. Komjen Pol (Purn) Luki Hermawan
9, Irjen Pol (Purn) Erwin Tobing
10. Mayjen TNI Marinir (Purn) Prayito Hadi
11. Mayjen TNI (Purn) Purwo Sudaryanto
12. Mayjen TNI (Purn) Echsan Sutadji
13. Laksda TNI (Purn) Suyono Thamrin
14. Irjen Pol (Purn) Juansih
15. Brigjen TNI Marinir (Purn) Naryono
16. Brigjen Pol (Purn) Supriyadi
17. Brigjen TNI (Purn) Ita Jayadi
18. Brigjen Pol (Purn) Sutardjo
19. Brigjen Pol (Purn) Putu Mahendra Jaya
20. Brigjen TNI (Purn) Drs Winarto
21. Brigjen TNI (Purn) AA Ngurah Alit Np
22. Brigjen TNI (Purn) Sulistiyono
23. Brigjen Pol (Purn) RB Sadarum. (*)