Ngeri! Lagi Konferensi Pers, Detik-detik Leher Politikus Oposisi Korsel Ditikam OTK Viral di Medsos
SABANGMERAUKE NEWS, Jakarta - Pemimpin partai oposisi Korea Selatan, Lee Jae Myung, yang tengah melakukan kunjungan ke Busan, ditikam oleh orang tak dikenal (OTK). Lee mendapat tikaman di bagian leher.
Kejadian bermula saat Lee tengah mengunjungi lokasi pembangunan bandara baru di Pulau Gadeok tenggara Busan.
Seorang tak dikenal tiba-tiba menyerang Lee dan menikamnya di leher bagian kiri saat dirinya sedang menggelar sesi tanya jawab bersama wartawan dalam konferensi pers seusai kunjungannya itu.
Dikutip kantor berita Korsel Yonhap, pelaku langsung ditangkap di lokasi kejadian. Meski begitu, motif hingga identitas pelaku juga belum diketahui.
Lee tetap dalam kondisi sadarkan diri usai ditikam, namun pendarahan di lehernya terus berlanjut.
Sebuah foto yang diambil dari lokasi menunjukkan Lee tergeletak dengan saputangan berlumuran darah menutupi lukanya.
Lee dilarikan ke rumah sakit setempat sekitar 20 menit usai serangan terjadi. Meski begitu, detail kondisi dan tingkat keparahan luka yang dialami Lee belum jelas.
Namun, beberapa media Korsel melaporkan luka yang dialami Lee cukup serius. (*)