Polda Riau Bersama Kapolres Lakukan Penjagaan 24 Jam Gudang Logistik Pemilu di Kepulauan Meranti
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Menjelang Pemilu 2024, Polda Riau dan Polres Kepulauan Meranti terus memastikan keamanan dengan melakukan pengecekan dan monitoring pada gudang penyimpanan logistik pemilu.
Di Kabupaten Kepulauan, gudang logistik berada di Jalan Pelajar, Desa Alah Air, Kecamatan Tebing Tinggi. Gudang tersebut dijaga 4 anggota Polri selama 24 jam.
Langkah pengamanan ini mengikuti perintah Kapolda Irjen Pol Mohammad Iqbal dan menjadi atensi khusus bagi Korps Bhayangkara Riau. Tujuan utamanya adalah untuk memastikan keamanan logistik, agar tidak terjadi gangguan yang dapat mempengaruhi proses penyimpanan hingga distribusi.
Pengecekan langsung dilakukan oleh Direktur Intelkam Polda Riau Kombes Pol Sutrisno pada, Jum'at (15/12/2023) bersama jajaran dan didampingi Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Andi Yul Lapawesean Tenri Guling bersama komisioner KPU Riau dan KPU Kepulauan Meranti, diantaranya Komisioner KPU Provinsi Divisi Teknis Penyelenggaraan, Dra Suhaidi bersama staf, Suroso, Plh Ketua KPU kabupaten, Herwan dan Komisioner KPU kabupaten Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Katmuji.
Direktur Intelkam Polda Riau Kombes Pol Sutrisno mengungkapkan, bahwa pengamanan gudang dilakukan secara ketat selama 24 jam dan dilengkapi dengan CCTV. Peningkatan pengamanan ini dilakukan untuk memastikan bahwa area di sekitar gudang logistik selalu dalam kondisi steril.
Ditambahkan, anggota Polri yang bertugas di gudang logistik telah mendapatkan pelatihan dan peralatan yang memadai.
"Pengamanan atau penjagaan dilakukan selama 24 jam nonstop, yang juga akan diperkuat oleh personel dari Polsek, Polres dan Polda. Ini dilakukan untuk memastikan keamanan logistik, dan tidak ada permasalahan atau gangguan yang dapat mempengaruhi proses penyimpanan hingga didistribusikan nanti," ungkapnya.
Adapun hasil pengecekan tersebut ditemukan data logistik Pemilu tahap pertama terdiri dari: kotak suara sebanyak 3.403 pcs, bilik suara sebanyak 2.708 pcs, kabel Ties sebanyak 17.602 pcs dan tinta 1.364 pcs.
Dari hasil pemantauan, semua logistik pemilu dalam keadaan lengkap dan aman. Selain itu bangunan maupun dinding gudang logistik Pemilu di Kabupaten Kepulauan Meranti hingga saat ini aman dari banjir dan kebocoran atap. Meskipun terjadi curah hujan yang cukup tinggi.
Kombes Pol Sutrisno memberikan saran agar lantai dasar ditambahkan lapisan papan palet setinggi lebih kurang 20 sentimeter, hal itu bertujuan agar tidak mudah dimakan rayap.
Ditambahkan bahwa pengamanan gudang logistik Pemilu 2024 ini bersifat stasioner dan juga patroli.
“Pengamanan logistik Pemilu ini tentunya menjadi prioritas utama Polri, khususnya jajaran Polda Riau. Kami akan memastikan proses pemilu berjalan dengan aman, damai dan lancar di Provinsi Riau," pungkasnya.
Sementara itu Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Andi Yul berpesan kepada personel PAM gudang logistik supaya tetap meningkatkan kewaspadaan.
"Saya harapkan para personel tetap waspada dan kontrol setiap saat di sekitar gudang logistik KPU, jangan hanya mengandalkan CCTV, antisipasi juga kebakaran dikarenakan konsleting arus listrik," ujarnya.
Selain itu, AKBP Andi Yul juga mengingatkan personel agar tetap mengecek keabsahan orang yang akan masuk gudang logistik.
"Tanyakan surat tugas dari KPUD dan jangan underestimated, sehingga membuat barang di gudang logistik hilang atau rusak, dan yang paling terpenting tetap jaga kesehatan dan kekompakan,” tandasnya
Tampak hadir Kapolsek Rangsang Barat, Iptu Rully Irvan, KBO Sat Intelkam Polres, Ipda Mada Surya dan Padal Pam Gudang Logistik Pemilu 2024,Ipda Ali Afrianto. (R-01)