Jadi Pembicara Sekolah Kebangsaan di UMRI Pekanbaru, Cak Imin Berjanji Tangani Serius Persoalan di Kampus
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Setelah berkunjung ke Pasar Pagi Arengka Jalan Soebrantas Pekanbaru, calon wakil presiden Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menjadi pembicara sekolah kebangsaaan di Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) Minggu (2/12/2023).
Cak Imin disambut oleh Rektor Umri dan ratusan mahasiswa yang sudah menunggunya.
Dalam pemaparannya, Cak Imin yang berpasangan dengan Anies Baswedan (AMIN) ingin Umri menjadi wadah untuk menghasilkan intelektual, birokrat hingga pengusaha. Di samping itu, Ia juga menegaskan agar mahasiswa atau anak muda jangan mudah patah semangat.
"Potensi anak muda harus kita dijadikan sebagai ujung tombak agen perubahan. Contohnya, yang pengen jadi pengusaha akan difasilitasi oleh negara,," kata Cak Imin.
Ia juga menyampaikan agar pera pegiat UMKM khususnya yang dilakoni mahasiswa mendapat akses permodalan dan mudah, di bawah Rp 10 juta tidak dibebankan bunga kredit.
Cak Imin juga berjanji, apabila menang dalam pemilihan presiden dan wakil presiden tahun depan, akan mengurusi dengan serius persoalan yang berada di perguruan tinggi, khususnya di lingkungan kampus Muhammadiyah.
"Apabila saya menjadi wapres (wakil presiden) maka akan saya urusi dengan serius di perguruan tinggi, terutama Universitas Muhammadiyah," tegas Cak Imin. (KB-09/Malik)