Puluhan Pondok Perambah Hutan di TNTN Pelalawan Diratakan Petugas
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Tim gabungan yang terdiri dari Balai Gakum Lingkungan Hidup dan Kehutanan, BBKSDA Riau, TNI dan POLRI, merobohkan 36 gubuk milik perambah hutan di kawasan Taman Nasional Tesso Nilo (TNTN) di Dusun Take Jaya, Desa Air Hitam, Kecamatan Ukui, Kabupaten Pelalawan, Riau, Kamis (16/11/2023 ) lalu.
Kegiatan ini merupakan Operasi Pemulihan Keamanan di kawasan Taman Nasional Tesso Nilo.
Dari pantauan petugas, lahan seluas 600 hektar di kawasan TNTN tersebut telah beralih fungsi menjadi perkebunan sawit.
"Kita melakukan pemulihan keamanan, berhasil memulihkan keamanan terkait 600 hektar kawasan tesso nilo yang sudah ditanam di sawit dan juga disana juga ada 36 pondok perambah," ungkap Rasio Ridho Sani, Direktur Jendral penegakan hukum KLHK RI.
Di lokasi, petugas juga menemukan tanaman sawit ilegal dengan perkiraan usia 1 setengah tahun dan baru ditanam.
Sebanyak 17 orang telah ditetapkan tersangka dan sudah menjalani persidangan, sedangkan delapan puluh orang lainnya tengah dilakukan indentifikasi untuk mendalami peran masing-masing.
Operasi pemulihan kawasan hutan lindung ini akan terus dilakukan untuk menjaga kelestarian alam yang menjadi rumah bagi satwa liar yang dilindungi. (KB-06/Wahyu)