Waduh! Avanza Hitam Lawan Arus di Tol Permai, Petugas Lakukan Pencarian
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Jagat maya dibuat heboh dengan munculnya sebuah unggahan video instagram @txtdrriau yang memperlihatkan sebuah mobil yang melawan arah di Jalan Tol Pekanbaru-Dumai (Permai), Jumat (24/11/2023) kemarin.
Mobil Avanza warna hitam tersebut melaju kencang dari arah Pekanbaru menuju Dumai dengan menggunakan jalur sebelah kanan Jalan Tol Permai. Dan ini tentu saja membahayakan pengendara lain yang melintas di jalan tol tersebut.
Postingan tersebut mengundang berbagai komentar dari netizen. Mulai dari yang bercanda sampai diminta untuk melaporkan ke petugas Tol.
Salah satunya tanggapan dari akun @rachxxx yang menangapi video ini dengan guyonan.
"Mungkin istrinya ketinggalan di rest area," tulisnya di kolom komentar.
Tanggapan lain muncul dari akun @s_xxxxx yang menuliskan bahwa hal seperti ini harus segera dilaporkan.
"Kalau nemu gini lagi mending dilaporin ke nomor petugas Tol, biar sampe gate bisa ditangkap, soalnya bahaya banget buat yang lain," tulisnya.
Diketahui mobil Avanza hitam itu putar balik melewati bahu jalan, jalur A Tol Permai.
Saat dikonfirmasi, Branch Manager Ruas Tol Permai, Jarot Seno Wibawa membenarkan kejadian tersebut berada di Jalan Tol Permai.
"Iya benar, ini baru kita lakukan investigasi untuk mengecek fakta kejadiannya di Central Informasi Jalan Tol Permai," kata Jarot, Jumat (24/11/2023).
Berdasarkan pantauan CCTV, kendaraan tersebut melintas berlawanan arah dari arah gerbang Bathin Solapan mengarah ke Pekanbaru.
“Diduga kendaraan tersebut salah mengambil jalur arah gerbang Dumai, sehingga kendaraan tersebut melakukan memutar arah di jalur yang tidak pada mestinya untuk mengarah kembali ke persimpangan KM 97 yang mengarah tujuan Dumai,” kata Kasat PJR Ditlantas Polda Riau AKBP Budi Setiawan, Sabtu (25/11/2023).
Budi menyebutkan bahwa beruntung kejadian tersebut tidak menyebabkan kecelakaan lalu lintas di jalan tol. Saat ini polisi dan pihak HK masih mencari identitas pengemudi mobil tersebut.
“Untuk identitas pengemudi masih belum diketahui saat ini masih kita identifikasi. Kami imbau masyarakat dapat mematuhi seluruh ketentuan dan tata tertib yang berlaku di jalan tol,” pungkasnya.
Kejadian ini akan segera diserahkan ke pihak kepolisian untuk memproses pengendara kendaraan tersebut, karena aksi itu sangat membahayakan keselamatan penggunaan jalan tol lainnya. (*)