Duet Akrom-Khariq Optimis Menangkan Pemilihan Presiden-Wakil Presiden Mahasiswa Unri, Ini Terobosan Programnya
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Kontestasi politik tak hanya terjadi di Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg). Kompetisi merebut jabatan presiden dan wakil presiden juga berlangsung di tataran dunia mahasiswa Universitas Riau (Unri). Namanya adalah Pemilihan Raya (Pemira) yang akan berlangsung pada tanggal 28 November 2023 mendatang.
Dalam Pemira Unri tahun ini, dua pasangan calon presiden dan wakil presiden mahasiswa akan bertarung. Selain itu, Pemira juga diikuti 15 orang kandidat Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM).
Pasangan Akrom Mahdi-Khariq Anhar menyatakan siap merajut kembali roh pergerakan mahasiswa lingkungan Universitas Riau.
Melalui visi misi yang diusung, paslon nomor 1 ini yakin akan membawa pembaharuan untuk Unri dengan slogan “Akar Pembaharuan”.
Kendati demikian, Akrom-Khariq tentunya tak hanya mengandalkan retorika belaka. Dengan segudang prestasi dan capaian pergerakan, paslon ini patut diperhitungkan elektabilitas dan popularitasnya.
Siapa sih Akrom Mahdi dan Khariq Anhar?
Akrom Mahdi memiliki segudang prestasi serta pengalaman organisasi. Bahkan, ia tidak hanya dikenal di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unri, namun juga populer di sosial media Instagram dan Tiktok.
Di platform sosial pribadinya, Akrom Mahdi memiliki konten-konten informatif mengenai isu terkini. Hal ini menjadikannya seorang enterpreneur dan juga founder dari Komunitas Universitas Riau Enterpreneur Society (UNRIES).
Akrom menegaskan visi mereka ialah menghadirkan BEM UNRI menjadi pionir perubahan menuju pergerakan yang progresif, sentral pergerakan untuk UNRI, Riau dan Indonesia.
“BEM UNRI sebagai pionir perubahan yang hadir untuk Universitas Riau dan Indonesia," ungkap Akrom dalam keterangan tertulis diterima SabangMerauke News, Jumat (24/11/2023)
Berikut visi dan misi yang diusung:
1. Hadir sebagai wadah revitalisasi aktivitas mahasiswa Universitas Riau yang berorientasi pada ambil peran.
2. Hadir sebagai motor pergerakan yang tumbuh dari hati dan merajut kolaborasi antar lembaga selingkungan Universitas Riau.
3. Hadir sebagai telinga dan tangan mahasiswa Universitas Riau untuk merekonstruksi ruang aspirasi yang responsif & solutif.
Prestasi Akademik Akrom Mahdi
1. Golden Award Talenta Entrepreneur WMK Aksi Pemuda UNRI 2022
2. Peraih pendanaan Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW)
3. Mahasiswa Berprestasi (MAPRES) Manajemen FEB UNRI 2022
4. Duta Intelegensi FEB UNRI 2021
5. Juara 2 Debat FEB EXPO 2021
6. Finalis Duta Universitas Riau 2021
7. Juara 1 Fahmil Qur'an MTQM FEB UNRI 2020
8. Juara 3 Fahmil Quran MTQM Universitas Riau 2020
Prestasi Non Akademik
1. Gubernur Mahasiswa BEM FEB UNRI 2023
2. Kepala Dinas PSDM BEM FEB UNRI 2022
3. Ketua Angkatan Manajemen 2020
4. Ketua OSIS MAS Al-Kautsar Lima Puluh Kota 2018
5. Ketua Forum Aktif Menulis (FAM) Unit Al-Kautsar 2017
6. Sekretaris Departemen SDI KASEI FEB UNRI 2021
Selain Akrom Mahdi, Cawapresma Khariq Anhar juga mempunyai segudang prestasi akademik dan non akademik.
Prestasi Akademik Khariq Anhar
1. Golden Award Talenta Entrepreneur WMK Aksi Pemuda UNRI 2022
2. Mahasiswa Berprestasi IP Tertinggi 2021 Faperta
3. Juara 1 National essay Competition 2022 Nada dering
4. Juara 1 Debat FEB EXPO 2022
5. Juara 1 Lktin Gebyar Mahasiswa Bidikmisi 2020
6. Juara 1 Debat Sosiologi Expo 2022
7. Juara 1 Esai Agrifest 2022
Prestasi Non Akademik Khariq Anhar
1. Gubernur BEM FAPERTA UNRI 2023
2. Ketua Komunitas Literasi dan Sastra Universitas Riau
3. Sekretaris Umum LSI Nurul Fallah 2021
4. Protokoler BEM FAPERTA UNRI 2022
5. Staf kaderisasi HIMAGROTEK 2021
6. Staf Pengkajian URC 2022
7. Staff kaderisasi Formadiksi UNRI periode 2021-2022. (KB-09)