Ari Amrizal Penyiar LPPL Radio Swara Kampar Terbaik I Kategori Reportase
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) Radio Swara Kampar 103, 8 FM meraih penghargaan terbaik I dalam kategori Reportase di ajang Anugrah Indonesia Persada.id Award (IPaward) Tahun 2023.
Radio Swara Kampar berhasil mengukir prestasi di ajang Nasional Indonesia Persada.id Award setiap tahunnya, dua tahun berturut-turut, Penyiar Swara Kampar Ari Amrizal berhasil menjadi juara III di Kategori Presenter terbaik.
Penghargaan ini diterima secara langsung oleh Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kabupaten Kampar diwakili Sekretaris Diskominfo Ade Syahputra yang diserahkan oleh Ketua Umum Prasada.id Ganjar Pranowo, Rabu (1/11/2023).
Ade Syahputra menyampaikan, rasa bersyukur atas raihan ini yang mampu bersaing dengan seratus lebih Lembaga Penyiaran Publik Lokal yang ada di seluruh Indonesia.
"Alhamdulillah saya sangat bersyukur LPPL Radio Swara Kampar berhasil meraih juara 1 dalam ajang Anugerah Indonesia Persada.id Award ke IV Tahun 2023 ini," ujar pria yang juga merupakan Koordinator di LPPL Radio Swara Kampar itu.
Dikatakannya, keberhasilan ini berkat kerja keras rekan-rekan di LPPL Radio Swara Kampar.
"Tentu prestasi ini akan menjadi motivasi bagi kami untuk meraih prestasi dalam kategori lainnya," ucap Ade Syahputra.
Ia berharap dengan adanya Anugerah Indonesia Persada.id Award dapat memacu semangat tim Radio Suara Kampar untuk selalu berinovasi dengan menyesuaikan zaman agar radio selalu ada dihati masyarakat.
Ade juga menyampaikan terkhusus kepada Ari Amrizal jangan cepat berpuas diri atas pencapaian, tetap semangat jaga kekompakan dan selalu jaga komunikasi dengan seluruh elemen.
"Selamat buat Ari Amrizal tahun ini kembali meraih Reportase terbaik I dan tentu ini bisa menjadikan motivasi untuk terus mengharumkan nama Kabupaten Kampar," kata Ade.
"Teruslah mengudara dan memberikan informasi terupdate bagi seluruh pendengarnya dimanapun berada dan terus meraih prestasi yang lebih baik lagi kedepanya," harapnya.
Adapun kategori yang dilombakan meliputi kategori khusus Reportase Terbaik, News Anchor Terbaik, dan Radio Host Terbaik. Selanjutnya kategori umum dibagi dalam Program Peduli Stunting, Program Peduli Bencana dan Program Peduli UKM. (*)