6 Perwira Tinggi TNI AL Pensiun, Ini Daftarnya
SABANGMERAUKE NEWS, Jakarta - Dalam mutasi dan promosi terkini, Panglima TNI mengubah jabatan 36 perwira tinggi (pati) di lingkungan TNI AL. Dari jumlah itu, ada 6 pati yang tercatat pensiun.
Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono melakukan rotasi, mutasi dan promosi jabatan di lingkungan TNI melalui Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1127/X/2023 tanggal 2 Oktober 2023.
Dalam mutasi kali ini, terlihat perubahan jabatan dari para laksamana pertama (laksma) yang merupakan bintang satu dan laksamana muda (laksda) yang menyandang bintang 2 yang akan pensiun. Berikut daftarnya:
1. Laksma TNI Dr. Drs. Haris Djoko Nugroho, M.Si. dari Kepala Kantor Kamla Zona Maritim Timur Bakamla menjadi Pati Mabes TNI AL (dalam rangka pensiun)
2. Laksda TNI Dr. Nazali, S.H., M.H., CHRMP., M.Tr.Opsla. dari Orjen TNI Babinkum TNI menjadi Pati Mabes TNI AL (dalam rangka pensiun).
3. Laksma TNI Anang Sufiantono dari Kadiskomlekal menjadi Pati Mabes TNI AL (dalam rangka pensiun).
4. Laksma TNI Suhendro, S.Ap., M.Si.(Han). dari Kapokli Pushidrosal menjadi Pati Mabes TNI AL (dalam rangka pensiun).
5. Laksma TNI Drs. Hari Murti, M.Han. dari Wadan Puspomal menjadi Pati Mabes TNI AL (dalam rangka pensiun)
6. Laksma TNI Dohar Sianturi, S.T dari Sekretaris LP2N Unhan menjadi Pati Mabes TNI AL (dalam rangka pensiun). (*)