Murah Meriah! Pemkab Kuansing Lelang 19 Mobil Dinas Rongsokan Senilai Rp116 Juta, Anda Berminat?
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi melalui Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) akan melelang sejumlah kendaraan dinas bekas. Adapun barang yang akan dilepas berupa kendaraan roda empat sebanyak 19 unit dengan nilai sebesar Rp116 juta. Murah meriah, bukan?
Kepala BPKAD Kuansing melalui Kepala Bidang Aset Hasvirta Indra mengatakan, sebanyak 19 kendaraan dinas roda empat yang akan dilelang merupakan kondisinya sudah tidak layak pakai atau sudah menjadi rongsokan.
"Karena biaya perawatannya sudah melebihi dari nilai jual kendaraan saat ini. Sehingga kita melakukan pelelengan dengan sistem scrap," terang Hasvirta Indra, Senin (25/9/2023).
Menurutnya, penerapan sistem scrap ditempuh agar bekas kendaraan rongsokan terjual habis sehingga menghasilkan pendapatan bagi keuangan daerah.
Ia menjelaskan, berdasarkan penilaian dari Kantor Pelayanan Kekayaan dan Lelang (KPKNL) Riau, nilai ekonomi ke 19 kendaraan dinas tersebut Rp116 juta.
Adapun jenis kendaraan dinas yang akan dilelang yakni pikap, truk dan minibus.
"Saat ini proses pelelangannya sedang mengusulkan ke KPKNL. Paling lambat awal Desember sudah lelang," jelasnya
"Kita berharap secepatnya segera dilelang, karena menyesuaikan jadwal KPKNL. Saat KPKNL Riau juga sedang melakukan penilaian di daerah kabupaten/ kota lain di Riau," pungkasnya. (KB-05/Roder)