Waduh! Ular Belalai Gajah Masuk ke Kamar Mandi Sekolah Dasar di Pekanbaru
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Belum juga usai permasalahan ular di Kota Pekanbaru. Setelah heboh 'teror' ular di Perumahan Citra Land Pekanbaru, kali ini tim pemadam kebakaran dan penyelamatan Kota Pekanbaru kembali mengevakuasi ular di kamar mandi sebuah Sekolah Dasar (SD) swasta beralamat di Gang Haji Damiri, Jalan Hang Tuah, Pekanbaru.
Evakuasi ini dilakukan berdasarkan laporan guru dan warga yang mengeluhkan adanya satwa melata yang bisa membahayakan anak-anak.
"Setelah mendapatkan laporan tersebut, kita bersama tim langsung menuju ke lokasi. Sampai di sana kita melihat ular tersebut berada di sudut kamar mandi dan langsung kita melakukan evakuasi," ungkap Wadanton Rescue Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Kota Pekanbaru, Rahmad, Minggu (24/9/2023).
Dilanjutkan Rahmad, jenis ular berukuran sekitar satu meter tersebut sering disebut ular belalai gajah atau biasa disebut ular air.
"Ular yang kita evakuasi selanjutnya kita lepas liarkan ke habitatnya yang jauh dari pemukiman masyarakat," jelas Rahmad.
Ular belalai gajah juga biasa disebut ular karung merupakan sejenis ular air endemik di Riau.
Ular ini masih kerabat dengan ular kadur yang memiliki bentuk tubuh yang sama.
Tidak seperti ular lain, ular ini tidak berbisa dan kulitnya longgar, dilapisi dengan sisik-sisik yang kasar dan kecil.
Panjang tubuh ular jantan mencapai 1,5 meter, sedangkan yang betina mencapai 2,9 meter. (*)