Inilah Daftar Kampus di Indonesia yang Miliki Profesor Terbanyak, Universitas Riau Tak Masuk 10 Besar
SABANGMERAUKE NEWS, Jakarta - Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki banyak perguruan tinggi baik negeri maupun swasta. Setiap perguruan tinggi memiliki fokus dan keunggulan masing-masing dalam bidang akademik dan penelitian.
Selain jabatan akademik, dunia perguruan tinggi di Indonesia juga mengenal apa yang dinamakan jabatan fungsional.
Salah satu jabatan fungsional tertinggi di perguruan tinggi adalah guru besar atau profesor. Guru besar atau profesor memiliki otoritas di bidang keilmuannya dan menjadi teladan dalam menerapkan Tridarma Perguruan Tinggi dengan baik.
Hingga 2020, di Indonesia terdapat setidaknya 1.386 guru besar. Lalu universitas mana saja yang memiliki professor terbanyak?
Mengutip data Statistik Pendidikan Tinggi 2020 dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, artikel kali ini akan mengulasnya 10 Kampus dengan Jumlah Profesor Terbanyak di Indonesia (2020)
1.Universitas Hasanuddin (318 orang profesor)
Universitas Hasanuddin, yang berdiri di Makassar sejak 1956, memiliki 318 guru besar pada tahun 2020. Pada Desember 2021, Unhas mengukuhkan 2 guru besar dari Fakultas Teknik.
2.Universitas Gadjah Mada (312 orang profesor)
UGM, yang berlokasi di Yogyakarta, memiliki 312 guru besar dan Dewan Guru Besar (DGB) yang memiliki beberapa tugas, seperti menjaga integritas moral dan etika sivitas akademika, memberikan pandangan terkait pengembangan ilmu, serta memberikan masukan terkait isu strategis bangsa dan negara.
3.Universitas Indonesia (284 orang profesor)
Universitas Indonesia, yang merupakan salah satu universitas favorit di Indonesia, memiliki 284 guru besar dan DGB yang bertugas menjalankan fungsi pengembangan keilmuan, penegakan etika, dan pengembangan budaya akademik.
4.Universitas Airlangga (223 orang profesor)
Universitas Airlangga, yang terletak di Surabaya, memiliki 223 guru besar dan baru-baru ini mengukuhkan 4 guru besar dari fakultas berbeda, yaitu Fakultas Farmasi, Kesehatan Masyarakat, Kedokteran Gigi, dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.
5.IPB University (216 orang profesor)
IPB University memiliki 216 guru besar dan DGB yang berfungsi sebagai pilar pengembangan intelektual dan moral.
6. Universitas Brawijaya (187 profesor)
7. Universitas Sumatra Utara (178 profesor)
8. Institut Teknologi Bandung (178 profesor)
9. Universitas Padjadjaran (158 profesor)
10. Universitas Andalas (148 profesor)
Jumlah Guru Besar di Universitas Riau
Pengukuhan guru besar di Universitas Riau (Unri) terakhir kali digelar pada 6 Juli 2023 lalu. Saat itu, sebanyak empat guru besar yang baru dikukuhkan oleh Senat Unri.
Mereka yang dikukuhkan yakni Prof Evelyn ST MSc PhD dalam bidang teknik kimia pada Fakultas Teknik Unri , Prof Dr Padil ST MT dalam bidang teknik kimia pada Fakultas Teknik Unri , Prof Dr Sunarno ST MT dalam bidang teknik kimia pada Fakultas Teknik Unri , dan Prof Ahmad Fadli ST MT PhD bidang teknik kimia pada Fakultas Teknik Unri.
Rektor UNRI, Sri Indarti menyampaikan bahwa pengukuhan ini telah menambah jumlah guru besar yang ada di UNRI. Kini totalnya 94 guru besar.
Adapun FKIP dan Fakultas Perikanan paling banyak memiliki profesor masing-masing berjumlah 20 orang. Menyusul FMIPA, bertotal 15 orang.
Jumlah ini tak jauh berbeda dengan Fakultas Teknik, 14 orang. FEB 13 guru besar. 5 guru besar dari Fakultas Pertanian. FISIP miliki 6 guru besar. Fakultas Kedokteran paling sedikit, hanya 1 orang.
Sri Indarti juga menyebut ada kemungkinan bertambah jumlah guru besar di Unri. Ia merinci pertambahan guru besar akan terjadi di Fakultas Perikanan Kelautan dan MIPA sebanyak 8 orang dari Faperika dan FMIPA. Lalu 5 orang dari FEB dan 2 orang dari Fakultas Hukum, FK, Faperta, serta Fakultas Teknik.
“Dan dalam waktu dekat Insha Allah, UNRI juga akan mengukuhkan, mudah-mudahan 29 orang guru besar,” ujarnya. (*)