Kalungkan Bendera Merah Putih ke Leher Anjing, Pegawai PT Sawit Agung Sejahtera di Bengkalis Jadi Tersangka dan Ditahan
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Wakil Kepala Tata Usaha PT Sawit Agung Sejahtera (SAS), perusahaan kelapa sawit di Bengkalis, Robert Herison (22) ditetapkan sebagai tersangka pelecehan terhadap simbol negara oleh kepolisian. Aksi Robert bikin heboh lantaran mengalungkan bendera merah putih di leher anjing di kompleks kantor perusahaan.
Kasat Reskrim Polres Bengkalis, AKP Firman Fadhila menjelaskan, Robert ditetapkan sebagai tersangka usai gelar perkara pada Jumat (11/8/2023). Penyidik juga telah memeriksa ahli dalam perkara ini. Setelah dijadikan tersangka, Robert pun ditahan.
"Setelah dilakukan gelar perkara untuk meningkatkan ke penyidikan. Setelah itu dilaksanakan gelar perkara penetapan tersangka dan penahanan terhadap tersangka," kata Firman kepada media, Sabtu (12/8/2023).
Robert dikenakan Pasal 66 Undang-undang Negara Republik Indonesia Nomor 24 Tahun 2009 tentang Bendera, Bahasa dan Lambang Negara serta Lagu Kebangsaan. Ancaman hukuman penjara paling lama 5 tahun dan denda paling banyak Rp 500 juta.
Robert mengalungkan bendera merah putih dengan alasan ingin memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 78 tahun ini. Ia disebut awalnya membeli empat helai bendera, satu di antaranya sempat dipasang di kendaraannya.
Kejadiannya berlangsung pada Rabu (9/8/2023) lalu. Setelah sampai di pabrik kelapa sawit tempatnya bekerja, bendera yang bisa dipasangkan di motor hanya satu. Sisa tiga bendera lainnya tidak dipasangkan.
Saat itu pelaku melihat anjing perusahaan yang biasa ada di kantor. Anjing ini juga biasa diajak bermain oleh pelaku.
"Kemudian pelaku memasang sisa bendera ke kalung leher anjing tersebut dengan alasan untuk memeriahkan hari kemerdekaan," kata Kapolres Bengkalis, AKBP Bimo.
Keesokan harinya, Kamis (10/8/2023), seorang pegawai melihat ada bendera terpasang di leher anjing. Pegawai tersebut bertanya siapa yang memasang. Pelaku pun mengaku memasangkan bendera tersebut.
"Saat diminta untuk membuka bendera yang terpasang di leher anjing tersebut pelaku tidak mau. Pelaku menjawab 'biar saja kan tidak apa-apa untuk memeriahkan 17 Agustus'," kata Bimo.
Tindakan Robert ini sempat memicu kemarahan warga sekitar perusahaan. Warga Pinggir, Bengkalis mendesak agar Robert diproses secara hukum, meski manajemen perusahaan telah meminta maaf.
Robert lantas diamankan ke Polsek Pinggir. Polisi pun melakukan penyelidikan dan menaikkan status penyidikan hingga Robert dijadikan tersangka kemudian ditahan. (*)