Royal Beri Pinjaman, AS dan China Miliki Utang Terbesar di Dunia, Ini Datanya
SABANGMERAUKE NEWS, Jakarta - Laporan Konferensi Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Perdagangan dan Pembangunan (UNCTAD) menunjukkan, utang publik dunia meningkat lebih dari lima kali lipat sejak tahun 2000.
Jumlahnya bahkan mencetak rekor senilai US$92 triliun pada 2022. Dari total tersebut, sebagian besar atau sekitar 70% utang publik dimiliki oleh negara-negara maju.
Sedangkan, 30% sisanya merupakan utang publik dari negara-negara berkembang.
Adapun, Amerika Serikat menjadi negara dengan utang publik terbesar di dunia pada 2022, yakni US$30,99 triliun. Proporsinya mencapai 33,7% dari total utang publik secara global.
Posisi kedua ditempati oleh China dengan utang publik sebesar US$13,96 triliun. Kemudian, utang publik yang dimiliki Jepang dan Inggris masing-masing sebanyak US$11,06 triliun dan US$3,15 triliun.
Prancis mencatatkan utang publik sebesar US$3,09 triliun pada tahun lalu. Ada pula Italia dan India yang memiliki utang publik masing-masing sebesar US$2,91 triliun dan US$2,82 triliun.
Jerman berada di posisi kedelapan dalam daftar ini. Negeri Bir ini memiliki utang publik senilai US$2,71 triliun pada 2022. (*)