39 Titik Panas Terpantau di Riau, Kabupaten Siak Paling Banyak
SABANGMERAUKE NEWS, Riau - Badan Meteorologi dan Geofisika (BMKG) mendeteksi munculnya titik panas (hotspot) di sejumlah wilayah Riau. Kemunculan hotspot paling banyak berada di Kabupaten Siak, Selasa (20/9/2023).
Adapun secara keseluruhan, jumlah hotspot di Riau mencapai 39 lokasi. Penyebarannya terjadi di sebanyak 7 kabupaten.
Rinciannya di Rokan Hulu 5 hotspot, Rokan Hilir 7 hotspot, Kampar 4 hotspot, Kuantan Singingi 1 titik panas, Siak 11 hotspot, Bengkalis 8 hotspot dan Kepulauan Meranti 3 titik panas.
Ia menjelaskan, confidence hotspot di Riau berada di tingkat sedang. Namun ada satu di tingkat tinggi yang berada di Kecamatan Pujud, Rokan Hilir.
Satu titik lagi level rendah berada di Kecamatan Pinggir, Bengkalis. Selebihnya sedang, dengan persentase 30-79 persen.
Secara keseluruhan, di wilayah Pulau Sumatera hari ini terjadi penambahan jumlah hotspot. Jika kemarin titik panas hanya sebanyak 141 lokasi, hari ini jumlahnya meningkat menjadi 153 titik.
"Hotspot tersebut tersebar di 6 provinsi. Di Provinsi Riau juga terjadi peningkatan hotspot," kata Forecaster On Duty BMKG Pekanbaru, Fitri kepada media.
Hari ini, di wilayah Pulau Sumatera, titik api terbanyak muncul di Provinsi Sumatera Utara sebanyak yakni 86 titik dan disusul Provinsi Riau dengan 39 titik.
Sementara di Sumatera Barat ada sebanyak 18 titik, Aceh ada 4 titik, Bengkulu terdapat 3 titik, Sumatera Selatan ada 2 titik, dan Kepulauan Riau terdapat 1 titik. (*)