Wow! Utang Indonesia Bisa Lunas Kalau Dibayar Pakai Kekayaan 2 Orang Terkaya Ini
SABANGMERAUKE NEWS, Jakarta - Pertengahan bulan Mei ini, Forbes kembali memperbaharui daftar orang terkaya di dunia versi Forbes Real Time Billionaires.
Beberapa nama yang tak asing masih kokoh bercokol dalam daftar tersebut. Namun harta kekayaannya ada yang berkurang namun ada juga yang bertambah.
Siapa saja konglomerat yang mampu mendapatkan julukan orang terkaya di dunia versi Forbes? Simak jajarannya pada grafik di bawah ini.
Per data 17 Mei 2023 yang bercokol di urutan pertama masih ada nama konglomerat Bernald Arnault, bos brand fesyen dan gaya hidup ternama Louis Vuitton. Ia berhasil mengakumulasi kekayaan hingga US$ 224,3 miliar.
Bernard mendulang kekayaan dari gurita bisnisnya di bawah grup LVMH. Sejumlah merek mewah berada di tangannya, seperti Sephora, Tifany & Co, dan anggur wine Moët & Chandon.
Posisi kedua bercokol pula nama yang tak asing. Elon Musk, CEO Tesla mengakumulasi kekayaan sebesar US$175,9 miliar pada pertengahan Mei 2023. Pendiri SpaceX ini berhasil menduduki peringkat kedua di tengah banyak kontrovesi yang menghadangnya selama setahun ke belakang.
Posisi ketiga, ada pula pendiri e-commerce ternama Amazon, Jeff Bezos masuk dalam daftar 3 besar orang terkaya di dunia. Kekayannya menyentuh angka US$136,4 miliar.
Kekayaan 10 crazy rich tersebut jika ditotal lebih dari US$ 1.300 miliar, atau lebih dari tiga kali lipat utang luar negeri Indonesia senilai US$ 402,8 miliar pada akhir Maret. Gabungan kekayaan Bernald Arnault dan Elon Musk sudah mampu melunasi utang Indonesia, bahkan masih sisa.(*)